Hingga saat ini Covid-19 belum berlalu. Vaksinasi masih perlu diintensifkan agar dapat menekan penularan dan meningkatkan kekebalan komunal. Untuk itu, pemberian dosis ketiga atau booster harus digencarkan agar ketahanan masyarakat meningkat dalam menghadapi risiko penularan Covid-19.
Di tengah pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga atau booster pertama, Kementerian Kesehatan mengeluarkan program vaksinasi Covid-19 dosis keempat atau booster kedua yang ditujukan untuk Tenaga Kesehatan di Indonesia.
Booster kedua Nakes dilaksanakan serentak di fasilitas kesehatan masing-masing daerah.
Lalu, seperti apa cakupan vaksinasi booster pertama hingga saat ini? Mengapa secara bersamaan pemerintah juga menjalankan program vaksinasi booster kedua? Apa urgensinya?
HARI INI kami bahas di #RuangPublikKBR bersama dr. Mohammad Syahril, Sp.P, MPH – Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI dan Dr. dr. Hariadi Wibisono, MPH – Ketua Umum Perhimpunan Ahli Epidemiologi indonesia
Bisa didengarkan di Radio Suara Gratia 95.9FM
LIVE YT: Berita KBR
Talkshow ini dipersembahkan oleh
@palangmerah_Indonesia, @IFRC, @UsaidIndonesia
